6 Medali Berhasil Diraih POGTI Bone Di Ajang Forda Sulsel 2024
Daftar Isi
MAKASSAR,TRENDSULSEL--Persatuan Olahraga Gulat Indonesia (POGTI) Kabupaten Bone kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Festival Olahraga Daerah (Forda) Sulawesi Selatan 2024. Dalam kompetisi yang berlangsung pada 18-20 Oktober 2024, POGTI Bone berhasil menyumbangkan enam medali di berbagai kelas gulat, membuktikan kekuatan atlet-atletnya di tingkat provinsi.
Haryadi, salah satu pengurus POGTI Kabupaten Bone, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini. "Kami sangat bersyukur atas prestasi yang diraih atlet-atlet Bone. Mereka telah berlatih keras dan berhasil mengharumkan nama daerah dalam ajang besar seperti Forda," ujarnya.
Pada kelas 65 kg, Sugandi, anggota Satpol PP Bone, berhasil meraih medali perak setelah melalui pertarungan sengit. Juara pertama pada kelas ini diraih oleh Ince Muh Sahrean dari Makassar, sementara medali perunggu dibawa pulang oleh Muhammad Rafly, siswa kelas 2 di SMA Negeri 1 Watampone.
Kelas -75 kg menjadi ajang unjuk kekuatan bagi atlet Bone, dengan Sugianto meraih emas dan Indra dari BPBD Bone menyabet perak. Suardi, atlet asal Pangkep, harus puas di posisi ketiga dengan medali perunggu.
Pada kelas +75 kg, Serma Sulkifli berhasil menambah koleksi medali emas bagi Bone, diikuti oleh Risaldy yang meraih perak. Sementara itu, Cristyan dari Makassar melengkapi podium dengan perolehan medali perunggu.
Kesuksesan POGTI Bone dalam ajang Forda Sulsel 2024 ini semakin memperkokoh posisi Kabupaten Bone sebagai salah satu pusat kekuatan olahraga gulat di Sulawesi Selatan. "Kami akan terus mendukung para atlet agar lebih berprestasi di ajang nasional bahkan internasional," tutup Haryadi.
Dengan perolehan enam medali, empat di antaranya emas, Kabupaten Bone diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi atlet-atlet muda untuk terus mengembangkan bakatnya di dunia olahraga gulat.(*)