KORMI Bone Gelar Pelatihan Senam Anak Indonesia Hebat
Daftar Isi
BONE,TRENDSULSEL--Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Bone dibawah kepemimpinan Drs. A. Abd. Gaffar, MM menggelar Pelatihan Senam Anak Indonesia Hebat (SAIH) pada Sabtu-Minggu, 15-16 Februari 2025 di Lapangan Merdeka Watampone.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengimplementasikan Surat Edaran Bersama Tiga Menteri yang mewajibkan peserta didik melakukan Senam Anak Indonesia Hebat sebelum memulai pembelajaran di sekolah.
Acara ini dibuka oleh Penjabat Bupati Bone, Andi Winarno Eka Putra, S.STP., M.H. dan turut dihadiri oleh Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Bone, Andi Hikmawati Winarno, Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Bone, Drs. A. Fajaruddin, MM, Ketua Dharma Wanita Persatuan Bone, Andi Mulyana, SH, serta Plt. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Bone, Muhadisa, S.S. Selain itu, perwakilan dari Kementerian Agama Kabupaten Bone, Wakil Ketua Pengurus Bhayangkari Cabang Bone, Ny. Fenty Antonius, para kepala sekolah yang tergabung dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP/MTs Kabupaten Bone, dan Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) dari 27 kecamatan di Kabupaten Bone juga akan turut serta dalam kegiatan ini.
Ketua Panitia Pelaksana, Muhammad Arfah, S.Pd., M.Pd., menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan langkah nyata dalam membiasakan anak-anak untuk beraktivitas fisik sejak dini. Di sekolah, aktivitas ini umumnya diawali dengan "Pagi Ceriah", di mana para siswa melakukan Senam Anak Indonesia Hebat, menyanyikan Indonesia Raya, dan berdoa sebelum pembelajaran dimulai.
"Kami ingin memastikan bahwa seluruh guru olahraga dan pembina di sekolah memahami serta dapat menerapkan senam ini dengan baik. Oleh karena itu, pelatihan ini diikuti oleh para guru dari semua jenjang pendidikan, mulai dari SD/MI, SMP/MTs, hingga SMA/SMK/SLB," ujar Arfah, yang juga merupakan Kepala SMPN 1 Watampone.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Bone, Andi Winarno Eka Putra, SSTP., MH, turut hadir dalam kegiatan ini dan memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam mensukseskan pelatihan tersebut. Menurutnya, pola hidup sehat harus menjadi prioritas utama dalam kehidupan masyarakat, terutama di tengah kesibukan pekerjaan yang semakin padat.
"Saat ini, berbagai aturan harus kita ikuti. Jika sebelumnya hanya berupa imbauan, kini menjadi kewajiban. Bagaimana masyarakat Bone bisa lebih sehat lagi, tentu menjadi perhatian utama pemerintah. Kalau perlu, kita harus benar-benar memasyarakatkan pola hidup sehat ini," ujar Pj. Bupati.
Ia menegaskan bahwa ASN, PPPK, dan honorer yang memiliki kesibukan masing-masing harus tetap menjaga kesehatan tubuh. Senam Anak Indonesia Hebat menjadi salah satu cara efektif untuk membangun kebiasaan baik sejak dini dan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas.
Pelatihan ini tidak hanya diikuti oleh siswa, tetapi juga mendapat dukungan dari berbagai elemen pendidik. KORMI Kabupaten Bone bersama instansi terkait berkomitmen untuk terus menggelorakan gerakan senam sebagai bagian dari gaya hidup sehat yang berkelanjutan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya kesehatan semakin meningkat, sehingga masyarakat Bone dapat hidup lebih bugar, produktif, dan bahagia. Sehat dimulai dari langkah kecil, dan senam adalah salah satunya! (*)