Jalan Rusak di Soppeng dan Wajo "Makan Korban", Andi Muhammad Ikram Desak Pemprov Segera Bertindak!
Daftar Isi
Trend, Soppeng - Anggota Komisi D DPRD Sulawesi Selatan, Andi Muhammad Ikram, S.H., mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi ruas jalan provinsi di Kabupaten Soppeng dan Kabupaten Wajo yang rusak parah.
Dalam Rapat Kerja membahas laporan keterangan pertanggungjawaban Gubernur Sulawesi Selatan akhir tahun anggaran 2024, Ikram mendesak Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) untuk segera melakukan perbaikan.
Ikram menekankan bahwa rehabilitasi dan pemeliharaan rutin ruas jalan provinsi merupakan tanggung jawab Dinas BMBK. "Namun, terlihat jelas bahwa ruas jalan yang berpotensi menyebabkan kecelakaan justru diabaikan," ujarnya. Ikram mencontohkan kondisi jalan di Soppeng yang dalam dua bulan terakhir telah memakan korban jiwa akibat kecelakaan.
"Banyak laporan dari warga yang mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah dan menjadi penyebab kecelakaan. Saya berharap Dinas BMBK menjadikan ini sebagai bahan evaluasi agar kinerja pemprov dalam pembangunan kedepannya bisa maksimal," tegas Ikram.
Ikram juga berharap agar Dinas BMBK memberikan perhatian khusus kepada Kabupaten Soppeng dalam alokasi anggaran tahun 2025. "Peningkatan kualitas infrastruktur jalan di Soppeng dan Wajo sangat penting untuk mendukung kelancaran mobilitas masyarakat dan meningkatkan perekonomian daerah," tutupnya.
Desakan Ikram ini menjadi sorotan penting bagi Pemprov Sulsel untuk memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan di daerah yang membutuhkan perhatian khusus. Semoga dengan adanya perhatian dan alokasi anggaran yang tepat, kondisi jalan di Soppeng dan Wajo dapat segera membaik dan meminimalisir potensi kecelakaan.